Gorol, Mempercepat Akses Wisata Sinarlaut

 Gorol, Mempercepat Akses Wisata Sinarlaut

Kegiatan Gorol Jalan Sirnagalih – Panyindangan Cianjur Selatan




#INFOCJR – Kegiatan gotong royong lobaan atau gorol sebagai wujud dari program Inisiatif Rakyat Membangun dan Gerakan Percepatan Pembangunan #CianjurNgawangunLembur (CNL) mendapat apresiasi positif dari warga masyarakat, terutama warga yang berada di perbatasan dan peloksok pedesaan seperti di Cianjur bagian Selatan.

“Alhamdulillah kita bersyukur memiliki pemimpin yang selama dalam periode kepemimpinannya mau terjun ke bawah, sehingga meskipun masih dalam proses pembangunan banyak jalan beton yang sudah terbangun sedikit demi sedikit,” kata salah seorang aktivis perempuan asal Cianjur Selatan, Herlinda Effendi, kepada INFOCIANJUR di Agrabinta, Selasa (24/5/2018).

GOROL Sinarlaut : Kegiatan Gotong Royong Lobaan atau Gorol Pembangunan Jalan Wangunjaya – Sinarlaut Kec. Agrabinta yang diprakarsai pemuda desa setempat, Senin (23/4/2018). Foto : @infocianjur

Menurut aktivis lingkungan ‘Penjaga Pantai Tipar’ Desa Sinarlaut Kecamatan Agrabinta ini, salah satu program Bupati Cianjur yang cukup menarik adalah kegiatan gorol. Dimana masyarakat dilibatkan sejak awal dalam proses dan pelaksanaan sebuah pembangunan.

“Kertelibatan masyarakat sejak awal dalam pembangunan akan membawa dampak yang baik, dimana masyarakat akan merasa memiliki terhadap hasil pembangunan itu dengan ikut terlibat memeliharanya,” sambung Herlinda.

Herlinda yang dikenal warganya sebagai aktivis dengan memimpin warga menanam ribuan pohon bakau dan aneka jenis pohon pinggir laut lainnya itu, berharap akses infrastruktur ke sejumlah pantai di wilayah Cianjur Selatan dapat terbangun dengan baik.

“Misalnya ke Pantai Tipar di Desa Sinarlaut ini, bila akses jalannya bagus, yakin akan semakin menarik wisatawan datang. Bahkan ekonomi warga nelayan juga akan semakin maju karena harga jual ikan yang diperoleh nelayan bisa lebih menguntungkan,” katanya.

Terpisah, Dewan Pendiri CISELA Foundation, Saep Lukman, mengatakan Cianjur Selatan memiliki banyak potensi yang patut dikembangkan. Ia optimis Pemerintah Pusat dan Pemerintah Kabupaten Cianjur dan Provinsi telah memiliki perhatian besar untuk pengembangan kawasan ini.

“Saya sih optimis, Cianjur Selatan dengan segala potensi yang dimilikinya kedepan akan lebih maju dan berkembang. Logika saja, apa sih yang tidak dimiliki wilayah ini,” sambung Saep. (DEON/RISWAN)




infocianjur

http://infocianjur.dev

dari Cianjur untuk Indonesia