Mak Koyah Tinggal di Rumah Tidak Layak Huni

 Mak Koyah Tinggal di Rumah Tidak Layak Huni



#INFOCJR – Dalam menempuh keseharian hidup, seringkali kita merasa sebagai orang yang paling susah ketika ditimpa kemalangan atau kekurangan. Padahal belum tentu kenyataannya seperti itu, masih banyak di luar kita yang lebih susah dan lebih perlu dibantu, daripada diri kita sendiri.

Mak Koyah (64), yang tinggal di Kampung Pasir Peundeuy RT 005/003, Desa Mulyasari, Kecamatan Cilaku. Mak Koyah tinggal di sebuah rumah yang jauh dari kata layak untuk dihuni di kampung tersebut. Bangunan berbahan kayu dan bilik yang dijadikannya tempat bernaung, sudah miring sedemikian rupa dan hampir roboh, sehingga terpaksa disangga dengan menggunakan batang bambu.

Mak Koyah tidak memiliki kemampuan untuk bisa memperbaiki rumah tinggalnya. Hal ini memicu salah seorang tetangganya, Dadang Sudrajat, untuk menggalang bantuan, dan berencana untuk membongkar dan merenovasi rumah tersebut usai lebaran nanti.

“Kalau ada yang mau membantu, bisa datang langsung ke lokasi, atau bisa juga lewat saya,” kata Dadang kepada Cianjur Kamasyhur.

Informasi lebih lanjut mengenai Mak Koyah dan kondisinya, bisa ditanyakan langsung kepada Dadang di nomor telepon 085351046793. Semoga saja tidak sedikit yang bersedia mengulurkan tangan untuk memberikan bantuan. (blx)




infocianjur

http://infocianjur.dev

dari Cianjur untuk Indonesia