Keluarga Meli LIDA 2020 Dapat Bantuan Dari Pemkab Cianjur
#INFOCJR – Keluarga Meli Nuryani atau dikenal sebagai Meli Lida yang meraih juara pertama program Liga Dangdut Indosiar (LIDA) 2020, mendapat bantuan kadeudeuh dari Pemkab Cianjur. Pemberian kadeudeuh tersebut diserahkan Pjs. Bupati Cianjur Dudi Sudradjat Abdurachim yang diterima oleh orangtua Meli, Pak Ade dan Ibu Wasidah di kantor Kecamatan Cibinong. Kamis (29/10/20).
“Kadeudeuh dari pemkab Cianjur diharapkan dapat meringankan sedikit beban keluarga, Meli telah mengharumkan nama Kabupaten Cianjur juga Jawa Barat, dengan menjadi Juara LIDA 2020 patut di apresiasi. Ini menjadi contoh positif, memotivasi untuk memunculkan bakat-bakat, talenta berprestasi lainnya” Kata Pjs.
Dihadiri Ketua TP PKK Kab. Cianjur, Dr. Hj. Erna Maulina, manager komersil Gilang, perwakilan dari program bjb Peduli yang mendukung kegiatan, camat Cikadu Yadi Supriyadi, Plt. Camat Cibinong serta unsur Forkopincam.
Melalui vicon Meli mengucapkan terima kasih kepada pemkab Cianjur dan meminta maaf, tidak dapat menghadiri acara tersebut karena kesibukannya di luarkota.
Sementara itu, orangtua Meli, Ade (65) dan Wasidah, mengucapkan terima kasih kepada pemkab. Cianjur. Meli dan keluarga, lanjut Ade, bantuan yang diterima akan kami gunakan untuk renovasi rumahnya di kampung Rawa Patat, RT 03/01, Desa Sukamulya, Kecamatan Cikadu, akan segera direnovasi.
“Atas nama Meli sekeluarga kami mengucapkan banyak-banyak terima kasih kepada Pemerintah Kabupaten Cianjur, bantuan yang kami terima akan kami gunakan untuk renovasi rumah, ” kata Ade. ***