Surya Paloh Disambut Ratusan Kiai dan Ajengan di Cianjur
#INFOCIANJUR – Ketua DPP Partai Nasional Demokrat (Nasdem), Surya Paloh, disambut ratusan kiai dan ajengan pimpinan pondok pesantren yang tersebar di Kab. Cianjur, Senin (5/3/2018). Kedatangan Surya Paloh ke Cianjur sekaligus dalam rangka konsolidasi partai tersebut menjelang pemilu legislatif dan pilpres 2019.
Sebelum diterima di rumah kediaman Ketua DPD Nasdem Kab. Cianjur H. Tjetjep Mochtar Soleh di Jalan KH. Abdullah Bin Nuh Cianjur bersama para ulama, Surya Paloh, memberikan pemaparan dan pidato politik dihadapan ribuan kader Nasdem Cianjur di Gedung Assakinah tak jauh dari tempat tersebut.
Ketua MUI Kab. Cianjur, KH. Abdul Halim, yang didaulat memimpin tausiah dan doa dalam acara itu berpesan agar Nasdem di Cianjur bisa menjadi partai yang baik dan kader-kadernya mengedepankan akhlak mulia dalam berpolitik.
Bupati Cianjur H. Irvan Rivano Muchtar mewakili keluarga besar H. Tjetjep Muchtar Soleh, dalam sambutannya menyambut baik kedatangan orang nomor satu di Partai Nasdem tersebut. “Insyaallah kedatangan pak Surya Paloh ke Cianjur akan membawa kontribusi yang besar bagi pembangunan dan kesejahteraan masyarakat Cianjur,” katanya.***