Kaum Perempuan Harus Menjadi Garda Terdepan Dalam Pengawasan Pemilu
#INFOCJR – Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Cianjur menyelenggarakan sosialisasi pengawasan partisipatif bagi kaum perempuan se-Kabupaten Cianjur dalam rangka Pemilihan Umum tahun 2019 di aula Hotel Sangga Buana, Minggu (03/03/19).
Ketua Bawaslu Jabar Abdullah Dahlan mengatan, agar dapat bersinergi dengan kaum perempuan kedepan pihaknya menginginkan agar adanya partisipasi dari kaum perempuan dalam tahapan Pemilu karena perempuan sangat terorganisir.
“Kita ingin adanya partisipasi perempuan dalam pemilu karena perempuan dilihat secara organisasi banyak den mereka terorganisir ini kita harapkan mereka menjadi pilar penting dalam membangun partisipasi Pemilu,” tuturnya.
Dahlan menuturkan, kepada kelompok perempuan juga disampaikan informasi dan hal baru dalam pemilu 2019.
“Selanjutnya komitmen kami dengan kelompok perempuan membangun kontestasi pemilu dengan jujur dan adil dan demokratis bagaimana caranya mereka berkomitmen menolak politik uang tidak mudah menerima informasi berupa hoaks fitnah atau ujaran kebencian;” imbuhnya.
Dahlan menambahkan, sangat dibutuhkan peran dalam partisipasi Pemilu, mengawal jalanya Pemilu. Dan juga untuk menekan money politik atau black campaigne.
“Mereka bisa menjadi target money politik, kewajiban kami bagaimana memberikan informasi yang benar mensinergikan dengan kaum perempuan bahwa money politik bukan berkah tapi ancaman. Kami juga menginginkan agar kaum perempuan menjadi garda terdepan dalam pengawasan Pemilu”, katanya… (Ghienz)