Meriahnya Pawai Gelora Merah Putih

 Meriahnya Pawai Gelora Merah Putih



#INFOCJR – Masyarakat Kabupaten Cianjur berbondong-bondong untuk menyaksikan pawai Gelora Merah Putih 2019 dalam rangkaian Hari Jadi Cianjur ke-342 yang dirangkaikan dengan peringatan hari kemerdekaan RI ke-74 tahun 2019.

Berdasarkan pantauan dilapangan, pawai Gelora Merah Putih tersebut para peserta memakai seragam/kesenian bernuansa merah putih. Dan dimulai dari Pertigaan Ruko jalan Barisan Banteng menuju ke jalan raya HOS Cokro Aminoto dilanjutkan ke jalan Mangunsarkoro kemudian para peserta melalui jalan Adi Sucipta juga melwati jalan Arciko dilanjutkan ke jalan Siliwangi kemudian melewati jalan Pangeran Hidayatuloh dan Finish di lapangan Prawatasari. Uniknya ada juga peserta yang membawa Bendera Merah Putih dengan panjang 100 meter.

Pawai Gelora Merah Putih, Sabtu (10/8/2019). / @INFOCIANJUR

Plt Bupati Cianjur H. Herman Suherman pada kesempatan tersebut mengajak khususnya kepada Masyarakat Cianjur untuk menjaga kekompakan untuk menjaga kesatuan NKRI. “Kegiatan ini dalam rangka memperingati Hari Kemerdekaan RI dan HJC ke-342, mudah-mudahan Cianjur lebih maju dan agamis,” tuturnya.

Herman menuturkan akan terus melaksanakan peringatan ini dan akan lebih ramai lagi. “Ini kita persiapannya sangat singkat sebetulnya tapi berkat antusias dan kebersamaan Dari TNI Polri bisa terselenggara dengan baik dengan soliditas tinggi,” imbuhnya.

Sementara Ketua Panitia Pawai Gelora Merah Putih Iwan Mustafa mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak dengan terselenggaranya kegiatan ini dengan baik.

“Pawai ini dilaksankan untuk lebih meningkatkan jiwa Nasionalisme kita dan untuk selalu menjaga keutuhan NKRI,” paparnya.

Sementara Dandim 0608 Cianjur Letkol Inf Rendra Dwi Ardhani mengatakan, Gelora Merah Putih Cianjur dilaksanakan dengan Pawai dan kegiatan lain yang bertema Merah putih dan diikuti oleh 12 ribu orang.

“Tujuan dari kegiatan ini untuk lebih meningkatkan rasa Nasionalisme, rasa Kebangsaan kita bahwa NKRI adalah Negara yang besar,” kata Rendra.

Pawai ini diikuti Plt Bupati Herman Suherman, Kapolres Cianjur AKBP Soliah, Dandim 0608 Cianjur Letkol Inf Rendra Dwi Ardhani, beserta Forkopimda lain, Ketua Panitia Iwan Mustofa, beserta jajaran OPD dan sejumlah masyarakat. (Ghienz)




infocianjur

http://infocianjur.dev

dari Cianjur untuk Indonesia