Cianjur Manjur Cup 2022: 24 Tim Perebutkan Piala Bupati
#INFOCJR – Perhelatan kompetisi bergengsi antar instansi Cianjur Manjur Cup 2022 pada pekan pertama berjalan dengan lancar.
Pembukaan Cianjur Manjur Cup 2022 yang diinisiasi oleh Media Harian Pagi Radar Cianjur pun dibuka langsung oleh Bupati Cianjur H. Herman Suherman.
Pada seremonial pembukaan, Herman menendang bola, tandanya gong pertandingan antar 24 tim instansi di Pemerintahan Kabupaten Cianjur dimulai.
Event sepakbola Cianjur Manjur Cup 2022 yang memperebutkan piala Bupati Cianjur ini, juga digelar dalam rangka rangkaian Hari Jadi Cianjur ke 345 tahun.
Bupati Cianjur, Herman Suherman mengatakan, bahwa pihaknya sangat mensuport atas event yang diinisiasi Radar Cianjur, yakni Cianjur Manjur Cup 2022.
“Atas nama Pemerintah Kabupaten Cianjur saya ucapkan terimakasih kepada Radar Cianjur yang telah berpartisipasi penuh, dalam rangka memperingati hari jadi Cianjur ke 345 tahun,” katanya.
Herman berharap, dengan diadakan turnamen Cianjur Manjur Cup 2022 Piala Bupati Kabupaten Cianjur akan meningkatkan maupun memajukan bidang olahraga di Cianjur.
“Semoga kerjasama ini menjadi titik nol kemajuan olahraga di Kabupaten Cianjur,” ujar Bupati saat menghadiri kegiatan pembukaan turnamen Cianjur Manjur Cup 2022 di stadion Boy Mini Soccer Cianjur, Sabtu (6/8/22).
Menurut dia, sudah sekitar dua tahun dilalui untuk bergelut dengan Covid-19, bahkan membuat pekerjaan tidak optimal dan berolahraga pun dibatasi. Sehingga pasca pandemi harus ditingkatkan lagi rutinitas bekerja, berolahraga dan juga berpikir untuk kemajuan Kabupaten Cianjur.
“Mudah-mudahan dengan semangat baru pasca Pandemi Covid-19, Kabupaten Cianjur hari ini dan seterusnya dapat meraih tujuan kita bersama, diantaranya meningkatnya IPM dan dapat mencegah adanya stunting di Kabupaten Cianjur,” harapnya.
Sementara itu, GM Radar Cianjur Nanang Rustandi mengatakan, bahwa dengan digelarnya event Cianjur Manjur Cup 2022 ini tiada lain bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antar dinas maupun instansi.
“Selain ajang silaturahmi, tentunya sebagai ajang olahraga bagi para pekerja yang ada di lingkungan Pemerintahan Kabupaten Cianjur,” ungkapnya.
“Event ini pun terlaksana atas support dari semua pihak. Maka dari itu, kami ucapkan terimakasih pada semua instansi maupun lainnya yang sudah mensuport kegiatan Cianjur Manjur Cup 2022 ini,” terangnya.
Diketahui, gelaran Cianjur Manjur Cup 2022 ini diikuti oleh 24 klub sepakbola dari instansi pemerintahan di Cianjur.
24 klub tersebut bakal beradu ketangkasan untuk memperebutkan piala bergilir Bupati Cianjur.***