Polres Cianjur Musnahkan 3176 Knalpot Bising Hasil Dari Ops Patuh Lodaya
#INFOCJR – Dalam rangka meningkatkan kepatuhan masyarakat dalam berlalu lintas, Polres Cianjur memusnahkan knalpot brong / bising di wilayah Hukum Polres Cianjur, Senin (31/7/2023) di Mapolres Cianjur.
Pemusnahan knalpot bising dengan cara dipotong menggunakan mesin pemotong dipimpin langsung oleh Kapolres Cianjur AKBP Aszhari Kurniawan.
Kapolres Cianjur mengatakan, pemusnahan knalpot bising ini merupakan hasil dari Operasi PATUH LODAYA 2023 yang dilaksanakan selama 14 hari di seluruh wilayah hukum Polres Cianjur.
“Knalpot brong yang berhasil diamankan selama operasi patuh lodaya total berjumlah 3176 knalpot bising” katanya
Bupati Cianjur H. Herman Suherman mengapresiasi atas keberhasilan Polres Cianjur mengamankan pelanggaran kendaraan roda dua berupa knalpot brong / bising.
“Insyaallah ini menjadi amal kebaikan, karena hakekatnya adalah Polres Cianjur hadir untuk mengamankan masyarakat Cianjur ” tutur Bupati dalam sambutannya.
Hadir dalam kegiatan tersebut seluruh jajaran Polres Cianjur, Forkopimda serta tamu undangan lainnya.