Dinkes Cianjur Pastikan Tak Ada Kebocoran Vaksin
#INFOCJR – Program vaksinasi di Kabupaten Cianjur masih berjalan saat ini masih dengan program gerakan “nyaah ka sepu” atau vaksinasi bagi lansia.
Pelaksanaan baksin bagi lansia ini pun dilaksanakan gencar di berbagai Wilayah Kabupaten Cianjur dengan antusias tinggi dari warga.
Namun untuk pendistribusian vaksin, Dinkes Cianjur pastikan tak ada kebocoran vaksin atau vaksin ilegal, pasalnya vaksin ini dikawal ketat pendistribusian dan pelaporannya.
“Jadi vaksin kan distribusi dari biofarma ke gudang farmasi dan ini dikawal oleh pihak kepolisian untuk keamanan,” kata Plt Kepala Dinkes Cianjur Irvan Nur Fauzy belum lama ini di Pendopo Pemkab Cianjur.
Irvan menuturkan, pelaporan vaksin juga menggunakan pelaporan berbasis aplikasi, terlebih pada pelaksanaan dilaksanakan secara online sehingga terkontrol dengan baik. “tidak ada pelaksanaan vaksinasi secara ofline atau manual, jadi kita liat cakupan dibandingkan dengan penerima,” papar Irvan.
Menurut Irvan, sejauh ini angka pemakaian vaksin sangat ideal sehingga tidak ada indikasi kebocoran, atau bahkan rusak dan kadaluarsa karena semua terlihat secara realtime. “Sejauh ini kita melihat angka pemakaian baksin kurang lebih 10, itu ideal jadi kami melihat tidak ada indikasi kebocoran atau keborosan, atau rusak dan kadaluarsa karena dilihat secara online,” imbuhnya.***(Ghienz)