Ini Dia Pemenang KOM&QOM dan Doorprize Pasundan Ride bank bjb 2021
#INFOCJR – Gelaran event sepeda terbesar di Kota Bandung, Pasundan Ride, berhasil terselenggara dengan baik pada Sabtu 9 Oktober 2021 hingga Minggu 10 Oktober 2021. Event tersebut diikuti oleh total 380 peserta.
Pasundan Ride merupakan event fun ride yang diperuntukkan bagi seluruh jenis sepeda. Mulai dari sepeda lipat, sepeda gunung (MTB) maupun road bike. Acara ini diikuti oleh peserta dari berbagai kalangan usia.
Event Pasundan Ride terbagi ke dalam dua sesi acara, yakni kategori fun ride pada 9 Oktober dengan 230 peserta, dan kategori King of Mountain (KOM) & Queen of Mountain (QOM) pada 10 Oktober dengan 150 peserta. Terdapat pembagian kelas usia, yakni dari kelas junior untuk usia 15-22 tahun, hingga kelas Master C untuk 50 tahun ke atas.
Para peserta menempuh jarak sekitar 100 kilometer dengan cut off time +/- 10 jam. Peserta mengayuh sepedanya dari Kota Bandung menuju finish line di Segment Strava “Tanjakan Emen” dengan tiga checkpoint.
Dalam acara tersebut, bank bjb juga mengundi puluhan doorprize aksesori sepeda yang telah disiapkan. Pengumuman pemenang doorprize dan peraih gelar KOM dan QOM di masing-masing kategori diumumkan pada Minggu 10 Oktober 2021 malam di live Instagram bank bjb.
Berikut daftar peraih gelar KOM dan QOM di setiap kategori Pasundan Ride :
Men Elite
1 Abdul Soleh
2 Donny Driandi Gasjon
3 Akbar
Men U23
1 Arvan Denia Priatna
2 Ilham Dzikri Ramadhan
3 M. Raihan Maulidan
Queen of The Mountain
1 Gita Widya Yunika
2 Eva Desiana
3 Gisza Gabriella
Master A
1 Ihsan
2 Dadi Suryadi
3 Jeli Dorisman
Master B
1 Deni Sudrajat
2 Dedi Risdian
3 Jung Kie
Master C
1 Haryanto
2 Bahrudin
3 Toto Munarto
Seli
1 Gheo
2 Sammy
3 Yoseph
Sementara doorprize diberikan pada puluhan peserta yang beruntung. Hadiah yang diberikan berupa perlengkapan bersepeda mulai dari jersey hingga kacamata. Para pemenang doorprize tersebut adalah :
PEDLA Lightweight – Olive SOCK : 72227 – Hilman syawaluddin
PEDLA Lightweight – Olive SOCK : 56620 – agus hadian Rahim
PEdla bidon Black : 84536 – Tri Ayu Lestari
Pedla bidon White : 36298 – annisa meliana
Kacamata Rudy PROJECT : 78512 – Hartadi
Kacamata RUDY PROJECT : 60710 – Ahmad Akbar
Pedla jersey Purple : 28413 – Leon Weku
Pedla jersey Pink : 35558 – muhammad yusril
Pedla jersey neon yellow : 13412 – achi zaki
Pedla heritage – lunaluxe fog : 64598 – Slamet Riyadi
Pedla jersey tiedye – blue fade : 52776 – Sani Dadan
Jersey pns mechanism – DUSTY GREEN : 31762 – Kemal Idris
Jersey PNS Mechanism – Purple : 37718 – budi eko mulyono
BIB PNS – BLACK : 67995 – Dedi uwo
BIB PNS – NAVY : 79887 – Asep WK
HELM PROTECTION – BLACK : 29577 – eihermawan
HELM PROTECTION – GREY : 35878 – Wigy Ramadhan
OSPW KOGEL : 15025 : agah sonjaya
NIMBL SHOES :69756 – KINGS FAISAL
FRAME SET : 80456 – Tedjo Djote
Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb Widi Hartoto berharap, penyelenggaraan event Pasundan Ride ini dapat menjadi penanda dimulainya geliat aktivitas masyarakat di masa pandemi Covid-19.
“Masyarakat yang sehat dan aktif dengan senantiasa menjaga protokol kesehatan merupakan modal untuk mengakselerasi kembali roda ekonomi yang sempat terpuruk akibat pandemi. Oleh karenanya, diharapkan event Pasundan Ride ini dapat menjadi bagian dari momentum dimulainya kehidupan normal baru pascapandemi Covid-19,” ungkap Widi.***
(bank bjb)