Ketua DPRD Cianjur Akhiri Masa Lajangnya

 Ketua DPRD Cianjur Akhiri Masa Lajangnya



#INFOCJR – Ketua DPRD termuda se-Indonesia, Ganjar Ramadhan (31) mengakhiri masa lajangnya dengan mempersunting Anisa Puspanagara (25), di Le Eminence Hotel, Sabtu (11/1/2020).

Kebahagiaan terpancar dari raut wajah Ganjar. Undangan yang hadir mulai dari masyarakat biasa sampai pejabat tinggi kabupaten, provinsi dan pusat, hadir memberikan ucapan selamat. Satu di antaranya hadir Plt Bupati Cianjur, Herman Suherman.

“Saya atas nama Pemkab Cianjur mengucapkan selamat atas pernikahan sahabat saya, semoga pernikahan menjadi samawa, atas nama pribadi juga saya mengucapkan selamat,” kata Herman.

Pimpinan DPRD Cianjur dari Partai Gerindra ini terpilih menjadi ketua dewan dan dilantik Jumat (20/9/2019) di Gedung DPRD Cianjur, Ganjar menceritakan perjalanan kariernya hingga ia terjun di dunia politik.

Tak disangka, awal karier Ganjar bukan meniti langsung dari politik. Ganjar mengatakan, awal ia meniti karier dalam hidupnya adalah bekerja sebagai guru honorer di sebuah sekolah dasar negeri di Cianjur.

“Saya meniti karier awal mula di politik, tapi karier saya pertama pernah menjadi guru honorer di SD negeri di Cianjur,” kata Ganjar. Saat menjadi guru honorer, Ganjar mendengar ada informasi penjaringan kader muda untuk Gerindra masa depan

“Seiring berjalannya waktu saya mendengar ada penjaringan untuk kader muda Gerindra masa depan,” ujar Ganjar. Penjaringan tersebut dibentuk tahun 2014 dan sebagai penggagas adalah ketua dewan pembina Prabowo Subianto.

“Saya lalu mengikuti pendidikan selama dua bulan di bukit Hambalang,” ujar Ganjar. Ganjar mengatakan dari 34 provinsi ia terpilih dari Jabar sebagai perwakilan Cianjur yang lolos bisa mengikuti pelatihan selanjutnya. Selesai mengikuti pendidikan, karier politiknya dimulai dengan menjadi staf di DPP Partai Gerindra.

“Kemarin 2019 ada pencalegan saya disuruh ikut, awalnya sempat ragu ketika ada perintah pimpinan harus ada perwakilan dari Gerindra masa depan maka saya ikut, setelah dapat izin dari pimpinan saya dapat nomor urut 9,” kata Ganjar.

Saat itu ia fokus dan turun ke lapangan untuk memenangi suara sampai akhirnya terpilih. Ganjar mengatakan, selama menjadi staf di DPP Gerindra, ia pernah menjadi tim ajudan yang mempersiapkan kunjungan Prabowo Subianto dan kegiatan DPP.

“Saya menjadi bagian tim ajudan, saya mempersiapkan dengan tim kegiatan Prabowo Subianto,” kata Ganjar. Sementara itu Ketua DPC Partai Gerindra Kabupaten Cianjur H. Dedi Kosim SH menjelaskan, sosok Ganjar kini sudah menjadi pemangku kebijakan, sehingga banyak sekali tamu undangan yang hadir mulai dari Unsur DPC, DPD, dan DPP Gerindra, pemangku kebijakan di Cianjur, Provinsi Jawa Barat serta Pusat.

“Direncanakan awalnya Pak Prabowo akan hadir, namun diwakili pengurus Partai Gerindra dari Pusat dan Provinsi,” paparnya.

Dedi Kosim berharap agar kedua mempelai dapat menjalani kehidupan berumah tangga dengan baik.
“Selamat menempuh hidup baru, semoga bahagia sampai keanak cucu. Jadilah istri yang mengerti suami, dan jadilah suami yang mengerti istri, agar rumah tangga tetap aman, tentram, dan bahagia hingga akhir masa,” tukasnya. (Ghienz)




infocianjur

http://infocianjur.dev

dari Cianjur untuk Indonesia