Olimpiade Tokyo : Bupati Cianjur Apresiasi Greysia dan Apriyani Penyumbang Emas Pertama untuk Indonesia

 Olimpiade Tokyo : Bupati Cianjur Apresiasi Greysia dan Apriyani Penyumbang Emas Pertama untuk Indonesia



#INFOCJR – Bupati Cianjur H. Herman Suherman turut bangga dan memberikan apresiasi atas pasangan ganda putri Indonesia Greysia Polii dan Apriyani Rahayu yang meraih medali emas di cabang bulu tangkis Olimpiade Tokyo 2020.

Duet ini berhasil mengalahkan pasangan dari China Chen Qing Chen dan Jia Yi Fan dengan dua kemenangan berturut-turut ( 21-19 dan 21-15 ).

“Alhamdulillah dan selamat untuk pasangan ganda putri Indonesia Greysia Polii dan Apriyani Rahayu yang meraih medali emas di cabang bulu tangkis Olimpiade Tokyo 2021 dengan mengalahkan pasangan dari China Chen Qing Chen dan Jia Yi Fan dengan dua kemenangan berturut-turut (21-19 dan 21-15),” kata Bupati seperti ditulis dalam akun resminya @h.hermansuherman.

Disebutkan Bupati, hal ini menjadi perolehan emas yang pertama bagi Negara Indonesia dalam Olimpiade Tokyo 2021 dan menjadi kado terindah di bulan Agustus 2021 untuk bangsa Indonesia, dimana bulan ini adalah bulan kemerdekaan Indonesia, dan saat ini menjadi bulan perjuangan kita dalam mengalahkan covid-19 di Indonesia.

“Selamat atas perolehan Medali Emasnya dan kami bangga dan bahagia atas kemenangannya,” sambung Bupati.***(Ris)




infocianjur

http://infocianjur.dev

dari Cianjur untuk Indonesia