Pedagang Buah-Buahan di Cianjur Raup Keuntungan hingga 80 Persen

 Pedagang Buah-Buahan di Cianjur Raup Keuntungan hingga 80 Persen



#INFOCJR – Para pedagang buah-buahan di setiap Pasar Tradisional Cianjur mulai meraup keuntungan. Pasalnya pada bulan puasa ini pasar selalu dipenuhi oleh konsumen atau pembeli.

Disebutkan seorang pedagang buah-buahan di Pasar Tradisional Muka Cianjur, Sandi (45), bahwa penghasilannya naik hingga 80 persen.

“Yang awalnya hanya 30 persen, sekarang alhamdulilah meningkat ada kenaikan penghasilan sampai 80 persen peningkatannya,” kata Sandi saat diwawancara INFOCIANJUR, Rabu (21/4/21).

Menurut dia, pembeli paling banyak membeli buah-buahan yakni untuk membuat sop buah, seperti buah pir dan apel yang banyak dibeli.

“Kalau jeruk hanya sebagai pelengkap bagi para konsumen karena biasanya yang membeli jeruk paling 1 Kg atau 2 Kg,” ucapnya.

“Tapi tetap banyak yang beli itu buah pir dan apel, banyak yang datang ke kios saya biasanya ibu-ibu, ya itu membeli buah untuk dibuat sop buah,” pungkasnya.***(red/msboy)




infocianjur

http://infocianjur.dev

dari Cianjur untuk Indonesia