Perumdam Tirta Mukti Cianjur Berikan Berbagai Bantuan untuk Korban Longsor di Desa Cibokor
#INFOCJR – Perumdam Tirta Mukti Cianjur berikan berbagai bantuan untuk korban longsor di Desa Cibokor, Kecamatan Cibeber.
Bantuan tersebut tidak hanya air mineral ataupun air bersih saja, Perumdam Tirtamukti Cianjur bahkan memberikan pakaian layak pakai kepada para pengungsi.
“Begitu tahu kejiadian saya sudah mengirimkan bantuan mobil tangki tapi tidak bisa ke lokasi kejadian, pada hari minggu sudah ada dapur umum dan tempat pengungsian kami kirimkan bantuan kesana,” kata Direktur Utama Perumdam Tirta Mukti Cianjur, Budi Karyawan, di ruang kerjanya, Senin (07/06/21).
Budi mengatakan, bantuan tersebut tidak hanya berupa air bersih saja, akan tetapi diberikan bantuan lain berupa 1.000 dus air mineral kemasan dalam gelas, dan juga bantuan pangan lainnya.
“Kami kirimkan pada hari minggu, 1.000 gelas air mineral 1.000 bungkus mie instan dan dua toren air serta satu buah tangki isi 4.000 liter,” tutur Budi.
Selain itu Budi menuturkan, pihaknya akan mengirimkan kembali 4.000 liter air dan juga pakaian layak pakai.
“Rencananya kami akan kirimkan lagi 4.000 liter air atas permintaan Komandan Satgas BPBD yang ada di lokasi serta akan mengirimkan juga pakaian layak pakai,” paparnya.
Tak hanya itu Perumdam Tirta Mukti Cianjur juga akan mengirimkan 1.000 ekor ayam potong, untuk para korban longsor.
“Mudah-mudahan dapat bermanfaat bagi mereka,” imbuhnya.***(Ghienz)