TNI Angkatan Laut Lantamal III Sasar Capaian Vaksinasi Daerah rendah

 TNI Angkatan Laut Lantamal III Sasar Capaian Vaksinasi Daerah rendah



#INFOCJR – Capaian Vaksinasi Cianjur saat ini masih rendah, tentunya merupakan hal yang sulit untuk mencapai herd Immunity, pasalnya pada akhir September ini Pemerintah menargetkan agar capaian Vaksin mencapai 70 persen.

TNI Angkatan Laut Lantamal III, menyasar cakupan wilayahnya untuk mencapai target, sebanyak 100 vial atau seribu dosis vaksin pun diberikan kepada warga Desa Batulawang Kecamatan Cipanas, Cianjur.

Komandan Lantamal III Brigjend TNI (Mar) Umar Farouq, S.A.P, mengatakan, mengingat bahwa Vaksin ini merupakan program Nasional, TNI Angkatan Laut bekerjasama dengan Pemerintah Daerah setempat untuk melaksanakan serbuan vaksin di Daerah yang capaian vaksin rendah.

“Kita serbuan vaksin hari ini, agar persentase Kabupaten Cianjur ini bisa memenuhi target, dan ada 4 titik lagi, satu titik seribu Dosis, jadi ada 4000 dosis,” ujar Brigjen Farouq saat meninjau pelaksanaan Serbuan vaksinasi Maritim, di Desa Barulawang, Kecamatan Cipanas, Jumat (24/09/2021).

Farouq menyebutkan, kegiatan vaksinasi Nasional secara serentak dengan tujuan untuk memutus mata rantai penyebaran Covid-19, diselenggarakan secara Sinergi antara Pemerintah, Instritusi TNI, Polri serta tokoh masyarakat untuk bersama-sama mensukseskan program Vaksinasi Nasional.

“Kita dari Lantamal III mempunyai tugas pembinaan Wilayah Pesisir disamping kita jua melaksanakan kegiatan pertahanan Negara, namun dalam rangka membantu Pemerintah dan Masyarakat di Sekitar kita jalankan tugas kemanusian disni kita melaksanakan vaksinasi Nasional secara serentak dibantu kolaborasi Pemerintah Daerah Kabupaten Cianjur,” ujarnya.

Farouq menyebutkan, TNI Angkatan Laut bekerjasama dengan Pemerintah saat ini baru tahap satu.

“Vaksin yang diberikan sinovac, setelah 28 hari kedepan kita akan memberikan dosis yang kedua,” katanya.

Brigjen Farouq menjelaskan, alasan dilksanakan vaksin di Desa Batulawang, karena di Wilayah pesisir, sudah mencapai 70 persen terlebih Angkatan Laut Lantamal III ini mempunyai spesifikasi pangkalan di Wilayah Bandung dimana bersinergi dan kolaborasi dalam penyelenggaraan kegiatan pertahanan meliputi Kabupaten di sekitar Wilayah Bandung, Lanal Bandung ini Wilayah Kerjanya mulai dari Pangandaran Sukabumi, Cianjur.

“kita mencoba untuk memilih Daerah yang persentasenya agak rendah ini hasil dari Koordinasi dengan Pemerintah Setempat,” imbuhnya.***(Ghienz)




infocianjur

http://infocianjur.dev

dari Cianjur untuk Indonesia