Bupati : Percepat Pelaksanaan APBD 2018 di Triwulan Pertama

 Bupati : Percepat Pelaksanaan APBD 2018 di Triwulan Pertama

Foto @humascianjur




#INFOCJR – Bupati Cianjur H. Irvan Rivano Muchtar menegaskan, pelaksanaan APBD 2018 harus segera dilakukan pada triwulan I dan II agar roda pembangunan bisa berjalan lebih cepat sesuai dengan harapan warga.

“Harapan warga begitu besar, sehingga kita semua yang diberi amanah dalam menjalankan roda pemerintahan dan pembangunan sudah semestinya bekerja lebih giat dan cepat,” kata Bupati saat menyampaikan arahannya pada Rapat Koordinasi Percepatan Pelaksanaan APBD 2018, di Aula BPKAD Kabupaten Cianjur, Kamis (7/12/2017).

Bupati yang didampingi Kepala BPKAD, R. Dedi Sudrajat, menyampaikan beberapa hal berkenaan dengan percepatan pelaksanaan pembangunan di Kabupaten Cianjur. “Pengalaman tahun sebelumnya keterlambatan realisasi anggaran disebabkan beberapa hal diantaranya tumpang tindihnya regulasi, rotasi mutasi pejabat, masalah pencairan dan sebagainya. Kedepan hal tersebut jangan sampai terulang,” tegas Bupati.

Bupati menyampaikan, kedepan pembangunan diproritaskan kepada pembangunan-pembangunan yang berskala besar, pelayanan dan pemberdayaan. “Realisasi pembangunan diupayakan dilaksanakan di triwulan l dan ll. Semua ini diharapkan akan memercepat pembangunan dan merubah wajah Cianjur secara signifikan,” paparnya.

Dalam kegiatan yang dihadiri oleh para Kepala OPD, Para Kepala Bagian, PPK, para Kasubag Penyusunan Program, para Kasubag Keuangan, Pejabat Pengadaan Barang dan unsur terkait lainnya itu, Bupati berharap para kepala OPD cepat melakukan komunikasi dan koordinasi dengan baik, agar hal-hal yang menyangkut persiapan dan perencanaan pelaksanan kegiatan tahun 2018 di masing-masing jajarannya bisa berjalan lancar. “Hal ini supaya saat masuk tahun anggaran kita hanya tinggal melaksanakannya,” sambungnya. (Deon dari @humascianjur)




infocianjur

http://infocianjur.dev

dari Cianjur untuk Indonesia