Satnarkoba Polres Cianjur Ungkap Penyelundupan Sabu Modus Baru di Jaringan Lapas

 Satnarkoba Polres Cianjur Ungkap Penyelundupan Sabu Modus Baru di Jaringan Lapas



#INFOCJR – Jajaran Satnarkoba Polres Cianjur mengungkap jaringan narkoba dengan modus baru. Dengan nekadnya barang haram itu ditempel di rekal tempat menyimpan Al-Quran.

Kasat Narkoba Polres Cianjur, AKP Ali Jupri mengatakan, bahwa sebelumnya ada penghuni lapas positif narkoba. Dengan kecurigaan itu langsung melakukan penyelidikan yang akhirnya terungkap penyelundupan sabu seberat 32,72 gram ditempelkan ke rekal Al-Quran.

“Ini yang kedua kalinya karena yang pertama lolos tidak terendus, namun kedua kalinya berhasil terungkap,” kata Ali kepada INFOCIANJUR, Kamis (15/4/2021).

 

Ali Jupri menambahkan, dengan modus kedua kalinya tersebut, maka dilakukan penangkapan pada dua orang tersangka yang berinisial AN dan FAJ.

“Kita terus pantau jaringan lapas karena masih ada yang melakukan penyelundupan,” ungkapnya.

Selain itu, bahwa Cianjur merupakan wilayah lintasan, maka perlu diwaspadai adanya pergerakan-pergerakan pemasok narkotika ke wilayah hukum Cianjur.

“Kita pantau terus tidak main-main dengan narkoba, apabila ada yang masuk wilayah hukum Cianjur hingga terendus pasti dilakukan penangkapan,” pungkasnya.***(msboy)




infocianjur

http://infocianjur.dev

dari Cianjur untuk Indonesia