Siap Ikuti BK Porda, Forki Cianjur Targetkan Mendali Emas

 Siap Ikuti BK Porda, Forki Cianjur Targetkan Mendali Emas



#INFOCJR – Ketua Federasi Olahraga Karate-Do Indonesia (Forki) Kabupaten Cianjur, Daseng Hakimi mengaku telah siap menghadapi Babak Kualifikasi Pekan Olahraga Daerah (BK Porda) tahun 2020 yang akan dilaksanakan pada Oktober 2021.

Daseng Hakimi mengatakan, terkait BK Porda Forki sudah siap dan anak-anak tetap berlatih walaupun dalam kondisi masa pandemi Covid-19 dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.

“Dan hari ini kita menggelar seleksinya yang dihadiri perwakilan dari Koni Kabupaten Cianjur bersama Institut Karate-Do Nasional (INKANAS) Cianjur, Institut Karate-Do Indonesia (INKAI) Cianjur dan Bandung Karate Club (BKC),” kata Daseng di Gedung Gelanggang Muda Cianjur, Sabtu (21/8/21).

Dijelaskan Daseng, rencananya Forki Kabupaten Cianjur akan mengirimkan sebanyak 30 orang atlet hasil seleksi pada BK Porda yang akan dilaksanakan di Subang, Jawa Barat.

“Insyaallah dari hasil seleksi ini kita akan tunjuk 30 orang atlet yang akan mengikuti BK Porda di Subang, Jawa Barat bulan Oktober 2021,” ujarnya.

Selain BK Porda, Forki Kabupaten Cianjur juga mempersiapkan untuk menghadapi Pekan Olahraga Pelajar Daerah (Popda) dan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) termasuk setiap ada event apapun Forki Cianjur akan mengirimkan atlet-atlet terbaiknya.

“Forki Cianjur setidaknya mempersiapkan baik BK Porda, Porprov maupun Popda. Target kita bersama Koni bisa meraih mendali emas dan mengharumkan nama baik Cianjur,” ucapnya.

Daseng berharap dengan berbagai persiapan, pelatihan dan pembinaan para atlet Forki Kabupaten Cianjur bisa meraih hasil yang terbaik. ***(Ris)




infocianjur

http://infocianjur.dev

dari Cianjur untuk Indonesia